PT WIDIANT JAYA KRENINDO Tbk
PT Widiant Jaya Krenindo Tbk berfokus pada bisnis penyewaan alat berat konstruksi, khususnya solusi alat berat seperti crane, excavator, loader crane dan breaker.
PT Widiant Jaya Krenindo berdiri sejak tahun 2016, lebih dikenal dengan nama PT WIDI. Perusahaan ini bergerak dibidang penyewaan alat berat terutama crane, excavator bucket/breaker juga alat berat jenis lainnya dengan berbagai variasi spesifikasi dan kapasitas angkat. Pada tahun 2023 PT WIDI mengembangkan usahanya menjadi Perseroan Terbuka (Tbk).
Pengalaman dan jaringan kami yang luas dari supplier dan produsen alat berat bermerek akan memudahkan kami dengan dukungan suku cadang sehingga potensi klien kami akan tetap mendapatkan peralatan dan dukungan yang tepat. Sebagai pemain alat berat yang berpengalaman di industri ini, kami selalu memonitor harga sewa industri secara ketat sehingga kami dapat tetap berkompetitif dan selalu akan memberikan klien kami nilai sewa yang terbaik disertai dengan alat dan suku cadang yang lengkap dalam menjaga kualitas alat yang tersewa. Kebutuhan pelanggan disertai oleh kualitas pelayanan perseroan juga akan kami selalu penuhi demi menjaga kelangsungan dan keberlanjutan kerja sama secara jangka panjang.
PT WIDI banyak berperan dalam pembangunan dengan menyewakan alat berat ke berbagai sektor, seperti konstruksi bangunan, utilitas, industrial, property, infrastruktur maupun lainnya. PT WIDI didukung oleh tim yang profesional dan berpengalaman dibidangnya juga memiliki banyak kesuksesan dalam memberikan pelayanan yang unggul kepada pelanggan.
